Wali Kota Jakarta Selatan Tri Kurniadi, memimpin apel Kegiatan Kerja Bakti dalam rangka memperingati HUT Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ke-67, dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) ke-55 Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan, di Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat, (21/4).
Dalam sambutannya, Kurniadi berharap Satpol PP bersama Satlinmas mampu melakukan tugasnya dengan baik. "Satpol PP harus mampu memberikan pelayanan dengan cepat dan tepat, hal ini mengingat banyak sekali ancaman, halangan dan tantangan yang dapat mengganggu ketentraman masyarakat," katanya.
Dalam acara HUT yang bertema "Peningkatan Peran Serta Satuan Polisi Pamong Praja dan Satlinmas dalam Menjaga Kemajemukan Masyarakat di Daerah", Kurniadi meminta Satpol PP dan Satlinmas harus tetap bersikap ramah, profesional, tegas dan humanis kepada masyarakat.
"Dengan bertambahnya usia Satpol PP dan Satlintas, pentingnya dialog serta mengajak Satpol PP dan Satlinmas tetap bersikap ramah dalam menjalankan tugas," tuturnya.
Selain itu, Kurniadi juga mengucapkan terima kasih kepada tiga pilar (Polisi, TNI dan Pemda), atas peran mereka mensukseskan pesta demokrasi Pilkada DKI Jakarta Putaran Kedua 2017, Rabu (19/4) lalu. "Atas pengamanan dan kesiapsiagaannya, sehingga suasana Pilkada DKI Putaran Kedua aman, tertib dan kondusif, " ucapnya.
Terkait kerja bakti, Kurniadi berharap kegiatan ini bisa menjalin kerjasama antara Satpol PP dan masyarakat. "Kerja Bakti terbagi dua lokasi, yaitu Setu Babakan dan Akses UI, " tandasnya. (KIP JS)