dasa-wisma-dan-pkk-rt-untuk-mempercepat-birokrasi

Seiring dengan terbentuknya RW-RW Binaan, tingkat pemberdayaan masyarakat mulai terlihat secara signifikan. Masyarakat mulai bergerak menata lingkungan masing-masing hingga lingkungan yang mulanya tidak tertata, terlihat lebih rapi dan bersih karena kepedulian masyarakat mulai tumbuh.

 RW-RW Binaan dibentuk dengan tujuan memberdayakan masyarakat sehingga RW-RW yang selama ini dipandang tertinggal bisa mengejar ketertinggalan atau bahkan bisa menjadi RW unggulan,”kata Gubernur Fauzi Bowo yang didampingi Anas Efendi walikota Jakarta Selatan, Ketua TP PKK Provinsi DKI Jakarta Tatiek Fauzi Bowo dan Camat Kebayoran Baru Mahludin saat Program Percepatan Pemberdayaan Masyarakat (P3M) di RW Binaan RW.11 Kel..Gandaria Utara Kebayoran Baru, Rabu (2/5).

 Dengan keberadaan kader Dasa Wisma dan PKK RT , tidak lain dan tidak bukan  adalah. merupakan  jembatan sekaligus ujung tombak  dari kegiatan di seluruh Provinsi  DKI Jakarta. Jadi RT/RW di Jakarta merupakan  ujung tombaknya kegiatan pemberdayaan  masyarakat dan ibu-ibu adalah penggeraknya,”terangnya.

 Fauzi Bowo tegaskan tanpa lurah gak ada artinya karena ke depan kelurahan harus menjadi ujung tombak pemerintah dalam melayani masyarakat, ngopeni masyarakat dan membangun kesejahteraan keluarga. Para RT/RW menjadi ketergantungan pemerintah sangat besar, karena yang paling tahu urusan warga adalah lurah, RT dan RW,” ujarnya.

Ditambahkan Fauzi Bowo untuk pelayanan kesehatan di Jakarta terus meningkat dari tahun ke tahun. Ini dibuktikan dengan semakin bertambahnya fasilitas rawat inap dan terapi metadon di puskesmas kecamatan, sehingga puskesmas di DKI mendapatkan standar internasional dari lembaga ISO. Kualitas tersebut dinilainya, lebih baik dari daerah lain,”ujarnya..

Ia menyontohkan, seperti puskesmas di Kecamatan Tebet juga sudah menjadi puskesmas dengan standar internasional dan memiliki sertifikat ISO. Itu menandakan, pelayanan kesehatan di Jakarta lebih baik. Puskesmas sudah mendapat pengakuan dan standar internasional, karena telah dilengkapi fasilitas rawat inap sehingga memberikan kemudahan kepada warga dalam menikmati pelayanan kesehatan. ""Kalau mau berobat ada puskesmas. Untuk apa jauh-jauh ke rumah sakit, makanya puskesmas di setiap kecamatan kita lengkapi dengan rawat inap,"" tuturnya.