15-pasang-finalis-abnon-jaksel-2018-jalani-karantina

NameSuku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Sudin Parbud) Kota Administrasi Jakarta Selatan, telah melakukan seleksi terhadap finalis Abang None Jakarta Selatan 2018. Hasilnya, ada 15 pasang finalis Abang None yang akan menjalani karantina hingga akhir April 2018 mendatang.

Kepala Sudin Parbud Jakarta Selatan, Nursyam Daoed mengatakan, semula ada 287 peserta yang mendaftar. Namun saat pembukaan hanya 222 peserta saja yang hadir terdiri dari 132 none dan 90 abang. "Setelah melalui proses penilaian, telah terpilih 15 pasang finalis. Mereka akan mengikuti pembekalan sampai akhir April," kata Nursyam, Kamis (15/3).

Nursyam menambahkan, karantina umumnya dilakukan di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan. Kecuali, pelaksanaan outbond dan bakti sosial. Selama pelaksanaan karantina, sambung Nursyam, masing-masing peserta pulang ke rumah masing-masing.

"Tidak menginap, tapi pulang ke rumah masing-masing. Mereka akan mendapatkan pembekalan materi tentang seni dan budaya Betawi, destinasi wisata, public speaking, pemasaran, bahasa asing serta ilmu pemerintahan," ungkapnya.

Nursyam menambahkan, untuk malam final akan diselenggarakan pada 4 Mei 2018 mendatang di Balai Sarbini. Nantinya pemenang akan dikirim mengikuti ajang serupa di tingkat Provinsi. "Pemenangnya nanti akan mewakili Jakarta Selatan di Tingkat Provinsi," pungkasnya. (KIP JS)