Warga Kota Administrasi Jakarta Selatan, menikmati kegiatan Car Free Day Antasari Sky Sport yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan. Pasalnya, CFD ini berbeda dengan yang lain dari biasanya, karena dilaksanakan di sepanjang Jalan Layang Non Tol Antasari.
Salah seorang warga Kecamatan Cilandak, Rosi, yang mengikuti kegiatan Antasari Sky Sport pada Minggu (11/11) mengatakan, ada sensasi yang berbeda ketika dirinya mencoba berolahraga di Antasari Sky Sport. Menurut Rosi, ini merupakan sebuah hal yang positif dari Pemkot Jaksel untuk warganya, dalam menyediakan sarana olahraga yang berbeda dari lain biasanya.
"Saya baru sekali mencoba olahraga di Jalan Layang Antasari ini. Senang dan gembira karena Pemkot Jaksel membuka jalan layang yang biasa dipakai kendaraan setiap hari ini untuk berolahraga sekaligus kita dapat berselfie ria," tuturnya.
Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Marullah Matali mengatakan, Antasari Sky Sport memang lah berbeda dengan CFD yang biasa dilakukan. Karena dalam kegiatan ini, Pemkot Jaksel menyiapkan Jalan Layang Non Tol Antasari sebagai tempat aktifitas bagi masyarakat. "Berbeda dengan CFD lainnya karena letaknya di atas jalan layang," ujarnya.
Marullah menuturkan, tidak hanya sebagai sarana olahraga saja, berbagai aktifitas bisa dilakukan masyarakat di Antasari Sky Sport. "Orang bisa lihat pemandangan, selfie, dan komunitas drone bisa mengasah kemampuan bermain drone karena tidak ada pohon yang menghalangi. Saya pinta kepada masyarakat agar event ini dapat terus dimanfaatkan," pungkasnya.