walikota-resmikan-rumah-sehat-pkk-multi-fungsi-kel-jati-padang

Walikota Jakarta Selatan, Syahrul Effendi, meresmikan Rumah Sehat PKK Multi Fungsi yang berada di area tanah seluas 100m2 dengan bangunan tiga lantai di Jalan Jambu RT 06/010 Kel.Jati Padang kecamatan Pasar Minggu. Pembangunan rumah sehat menelan biaya Rp. 300 juta, yang merupakan bantuan dari Pemkot Jaksel dan swadaya masyarakat serta bantuan donatur, bapak Maulana Lubis yang menghibahkan tanahnya.

Syarul Effendi mengatakan, ""Pembangunan Rumah sehat di seluruh kelurahan, selalu akan saya dorong masyarakat untuk peduli gotong royong. Ini akan kita gelorakan terus menerus sehingga rumah sehat multi fungsi di seluruh kelurahan dapat terwujud,” katanya yang didampingi Ketua TP PKK Kota Admi.Jakarta Selatan, Astati Syahrul Effendi, Wakil Walikota, Anas Efendi, dan Camat Pasar Minggu, Sudiyanto, saat meresmikan Rumah Sehat PKK Multi Fungsi di jalan Jambu RT.06/010 Kel.Jati Padang, Selasa (1/11).

""Rumah Sehat PKK multi fungsi adalah sarana tempat pertemuan masalah masyarakat, dan bila diperlukan juga bisa untuk hajatan, taman bacaan, posyandu, maupun BKB PAUD dan lainnya,” jelasnya.

""Pembangunan Rumah Sehat multi fungsi dibangun tanpa anggaran APBD sama sekali. Rumah sehat ini adalah ide dari Ketua TP PKK Jaksel, Astati Syahrul Effendi, yang selalu setiap turun ke kelurahan, RT, RW ternyata masih banyak warga yang masih menyedihkan tingkat perekonomiannya atau miskin. Berbagai cara untuk menggalang kekuatan para donatur untuk turun membantu,” terangnya.

Sementara penghibah tanah, Maulana Lubis menambahkan, ""Kami menghibahkan tanah secara tulus untuk dipergunakan, tanah ini sebagai rumah sehat multi fungsi dan saya berharap sebagai warga Jati Padang. Gedung ini dipergunakan dan diaplikasikan sebagai program walikota Jakarta Selatan. Semua mengenai perizinan dan surat-surat sudah kita selesaikan,"" katanya.