Walikota Jakarta Selatan Tri Kurniadi membuka Jambore Cabang Kwartir Cabang gerakan Pramuka Jakarta Selatan di Bumi Perkemahan Cibubur yang akan berlangsung dari 25-27 Agustus 2015.
Tri Kurniadi mengatakan Jambore Cabang merupakan forum para pramuka penggalang, juga pada kegiatan ini adik adik dapat berekreasi di alam terbuka dalam bentuk perkemahan.
Sebagai sarana pembinaan pramuka penggalang yang menitik beratkan dalam pengembangan mental, fisik, intelektual, spiritual dan soaial. Baik sebagai individu dan juga sebagai anggota masyarakat,”katanya didampingi Ketua Kwartir cabang Jakarta Selatan Ma’mur, Kadis Pemuda dan Olahraga Firmansyah, Kasudin Pendidikan II Gunas Mahdianto dan para camat saat Jambore Cabang di Bumi Perkemahan Cibubur, Selasa (25/8).
Dalam sambutannya Tri berpesan agar para anggota Pramuka terus melatih kemandirian dan kepemimpinan agar kelak menjadi generasi penerus pembangunan Indonesia. Adik- adik peserta jambore ini dapat mengikuti kegiatan jambore dengan sungguh sungguh, penuh semangat dan mematuhi semua petunjuk yang diberikan oleh kakak pembina dan pendamping.
Jadikan kegiatan jambore ini sebagai wahana untuk menanamkan jiwa patriotisme dan rasa kesetiakawanan serta kebersamaan,”tegasnya..
Sementara Ketua Panitia Budiana mengatakan Jambore Cabang. Jambore Cabang ini akan berlangsung tgl. 25 sd 27 Agustus . Peserta sebanyak 4.230 orang penggalang putra dan putri dari 10 Kwartir Ranting
Peserta sangat antusias mengikuti kegiatan. Ditargetkan 4.000 peserta yg mendaftar melebihi dari target. Jumlah peserta keseluruhan ditambah pembimbing jumlahnya sktr 5.000 orang.
Dalam rangkaian Jambore juga akan diundang para Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan untuk mengikuti orientasi dan pengarahan oleh Kepala Dinas Pendidikan Prov. DKI Jakarta. Orientasi bagi Ketua Mabigus dilaksanakan tgl. 26 Agustus,""jelasnya.