malam-hiburan-rakyat-meriahkan-hut-dki-di-jaksel

NamePemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan, menggelar Malam Hiburan Rakyat, guna memeriahkan dan merayakan Hari Ulang Tahun DKI Jakarta ke 491, di Lapangan Kebembeng, Kelurahan Jagakarsa, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (22/6).

Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Tri Kurniadi, yang membuka acara tersebut mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian utuh dari HUT DKI Jakarta yang dimulai dengan Pencanangan HUT DKI di Taman Honda pada 6 Mei 2018 lalu.

"Semoga kegiatan ini dapat dirasakan dan dinikmati seluruh warga masyarakat, sebagai wujud partisipasi secara umum, dalam rangka memperingati HUT DKI Jakarta ke-491," ujarnya. Tri Kurniadi menuturkan, pada HUT kali kali ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengambil tema 'Jakarta : Adil, Maju dan Bahagia Warganya." Dirinya pun menjelaskan makna dari tema tersebut.

"Jakarta: Adil, Maju dan Bahagia Warganya, mengandung makna yang cukup besar bagi warga masyarakat Kota Jakarta, yaitu bahwa Jakarta yang memiliki mobilitas penduduk yang cukup tinggi dengan karakteristik pembangunan yang berkembang pesat dan merata, dituntut lebih adil dalam pola kehidupan dan segala aspek bidang kehidupan baik dalam kehidupan ekonomi, sosial, berbudaya, dan sebagainya bagi warga masyarakat Jakarta," terangnya.

Oleh karena itu, Tri Kurniadi berharap, masyarakat Jakarta selalu senantiasa menjalin persaudaraan yang kuat antar sesama, mewujudkan rasa kepedulian sosial yang tinggi, dan patuh serta taat akan ketentuan yang telah ditetapkan. "Guna mewujudkan sinergitas kehidupan yang baik secara umum di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta Selatan, Noersyam Daoed mengatakan, acara Malam Hiburan Rakyat ini diisi dengan berbagai kesenian seperti Gambang Kromong, Tarian Selamat Datang, Lawakan Lenong serta hiburan dangdut. "Selain itu juga ada penampilan dari Abang-None Jakarta Selatan yang turut memeriahkan acara tersebut," pungkasnya. (KIP JS)