
Camat Kebayoran Baru, Aroman Nimbang, melakukan inspeksi mendadak (sidak) berupa operasi penertiban dan pembinaan, terhadap sejumlah rumah kost yang berada di wilayah Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Rabu (13/12) malam.
Aroman mengatakan, tujuan digelarnya inspeksi mendadak (sidak) penertiban dan pembinaan ke rumah kost tersebut, guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan pada malam natal dan tahun baru 2018.
"Tujuannya untuk mengamankan wilayah menjelang natal dan tahun baru," ujar Aroman saat dikonfirmasi Kamis (14/12).
Penertiban yang bekerjasama dengan lintas sektoral, sambung Aroman, diikuti para Kasatpel Kecamatan, BNN, Imigrasi, UPPRD, Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan Unsur TNI.
"Kita sebar tiga regu untuk menyasar tujuh kelurahan yakni Kelurahan Senayan, Selong, Rawa Barat, Pulo, Kramat Pela, Melawai dan Gunung," ujarnya.
Selain mengamankan wilayah jelang perayaan natal dan tahun baru 2018, lanjut Aroman, kegiatan ini juga digelar untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap kondusif.
"Hasilnya hanya pembinaan kependudukan, kerena masih banyak yang ber-KTP Daerah. Untuk kasus narkoba dan pasangan di luar nikah tidak ditemukan. Selain itu juga kita ditemukan Warga Negara Asing (WNA) namun administrasi kependudukannya lengkap," tandasnya. (KIP JS)