irmansyah-pbb-destinasi-asian-games-2018

Name

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan, membahas percepatan pembangunan Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan di Ruang Rapat UPK Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (3/5). Wakil Wali Kota Jaksel Irmansyah mengatakan, pembangunan PBB harus segera dikerjakan, lantaran kawasan tersebut akan dijadikan sebagai salah satu destinasi dari delegasi Asian Games 2018.

"Sebenarnya bukan untuk Asian Games, karena bagaimanapun pembangunan budaya betawi ini akan tetap kita lakukan.  Hanya saja ini kita jadikan momentum untuk Asian Games, sayang sekali kalau mereka tidak diperkenalkan tentang budaya betawi, bagaimana tentang kehidupan dan kuliner betawi," ujarnya.

Irmansyah melanjutkan, Pemerintah Kota Jakarta Selatan akan terus proaktif melakukan pengawasan dan pengendalian pembangunan Perkampungan Budaya Betawi sesuai perda yang berlaku.

"Karena sebetulnya ini tupoksi dari Dinas Pariwisata Provinsi DKI Jakarta, kalau memang belum mendapat respon ya kita ambil saja demi untuk mewujudkan pembangunan," tuturnya. 

Selain itu, Irmansyah juga melakukan peninjauan lapangan di sekitar kawasan Setu Babakan. Dari hasil peninjauan, Irmansyah mengutarakan, peninjauan kali ini adalah peninjauan yang sudah dilakukan pada tahun lalu. Menurutnya, banyak perkembangan baru yang harus ditindaklanjuti. "Intinya, kita akan menempatkan semua SKPD terlibat di pembangunan Perkampungan Budaya Betawi sesuai tugas dan fungsinya," tuturnya. 

Sementara itu, Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Setu Babakan, Rofiqoh mengatakan, rapat percepatan pembangunan Perkampungan Budaya Betawi (PBB) ini, terkait dengan pemeliharaan perawatan juga melanjutkan pembangunan gedung serba guna. Rofiqoh menambahkan, selain melanjutkan pembangunan gedung serba guna, di kawasan PBB Setu Babakan rencananya akan dibangun replika rumah budaya betawi tempo dulu di kawasan Zona C pada 2018. "Nantinya ada Betawi Pesisir, Betawi Tengah dan Betawi Perkotaan, " katanya. (KIP JS)