Walikota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), Munjirin menghadiri kegiatan Ramadhan berbagi bersama Warga Kalibata, di Area Sanken Tower Kemuning, Kelurahan Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (30/3).
Pada kesempatan itu, Walikota Jaksel, Munjirin secara simbolis memberikan santunan kepada anak yatim dan pekerja di lingkungan Apartemen Kalibata.
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Anggota DPRD DKI Jakarta, Nova Harifan Paloh, Ketua P3SRS, Muzdalifah Pangka, Camat Pancoran Alamsyah, Lurah Rawajati Sariman, pihak ICM Kalibata City dan unsur masyarakat terkait lainnya.
Munjirin pun memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada segenap panitia yang telah menyelenggarakan kegiatan Ramadhan berbagi kepada 3.000 penerima santunan yang terdiri dari Yatim/piatu, Dhuafa, dan pekerja di lingkungan Kalibata.
"Mengangkat tema, 'Ramadhan penuh Rahmat, Bulan Untuk Berbagi, Bulan Merajut Cinta Kasih, Persaudaraan dan Kebersamaan' semoga kegiatan ini menambah kerukunan sebagaimana Kota Jakarta Selatan sudah menjadi kota kerukunan antar beragama," ujarnya.