Wali-Kota-Jaksel-Ikuti-Peringatan-Hari-Santri-Di-Miftahul-Ulum

Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin mengikuti Peringatan Hari Santri di Pondok Pesantren Miftahul Ulum, Gandaria Selatan, Cilandak, Jumat (22/10). Munjirin mengatakan, secara perlahan seluruh aktivitas di pondok pesantren akan pulih kembali.

"Dengan tema Santri Siaga Jiwa Raga, ini menjadi titik kejut tahun 2021. Karena semua kegiatan, semua aktifitas baik keagamaan dan sosial akan mulai di inisiasi lahir dari ponpes," ujarnya. Munjirin juga mempercayai bahwa banyak pemimpin lahir dari lingkungan pondok pesantren.

Oleh karenanya, ia mengajak para santri untuk turut menyukseskan program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di berbagai bidang. Salah satunya yakni berkolaborasi dalam menyukseskan program vaksinasi.  "Saat ini vaksinasi masih 20 persen lagi dari penduduk Jakarta Selatan. Kita terus menyisir bagi warga yang belum divaksin. Untuk di lingkungan pesantren bisa dilakukan penyisiran kepada yang belum," tambahnya.

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.