Kelurahan-Petogogan-Hias-Gang-Langgar-Dengan-Mural

Kelurahan Petogogan telah selesai melakukan penataan kawasan di Gang Langgar RT 002/03. Penataan yang dilakukan yaitu menghiasi Gang Langgar dengan mural, tanaman hias, memperbaiki saluran air dan jalan.

Lurah Petogogan, Nina Permata mengatakan, penataan dilakukan untuk mempercantik kawasan, karena sebelum ditata, kawasan ini terlihat tidak rapih atau semrawut.

"Jadi kita tata saluran yang rusak, serta jalan lingkungan yang rusak dengan melibatkan Sudin SDA dan Bina Marga Jakarta Selatan, kemudian membuat mural seperti logo-logo pemerintahan, kemudian mural edukasi bahaya narkoba dan gerakan PSN," ujar Nina.

Ia menerangkan, penataan yang dilakukan di lahan seluas 175 meter persegi tersebut juga melibatkan Sudin Tamhut Jaksel untuk penghijauan lokasi, serta melibatkan 10 personel PPSU untuk melakukan beautifikasi dengan membuat mural.

"Saya berharap warga turut berpatisipasi menjaga lokasi yang sudah cantik ini. Saya juga mengimbau warga untuk tidak melakukan vandalisme kepada mural-mural yang sudah bagus ini," tambahnya.