Festival-Seni-Budaya-Betawi-Gorontalo-Resmi-Dibuka

Jakarta -  Festival Seni Budaya Betawi Gorontalo Tahun 2022 resmi dibuka oleh Plt Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan Ali Murthadho, Sabtu (8/10). Kegiatan yang berlangsung di  Tebet Eco Park, Kelurahan Tebet Barat, Kecamatan Tebet ini, diikuti oleh ratusan pelaku seni. Plt Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan Ali Murthadho mengatakan, dirinya memberikan apresiasi kepada Lamahu (huyula heluma lo hulontalo) dan Sudin Kebudayaan Jakarta Selatan, yang menyelenggarakan acara dan mengkolaborasikan seni budaya Betawi-Gorontalo.

"Festival seperti ini sangat positif demi pelestarian seni dan budaya agar tetap lestari. Selain itu, generasi muda selaku penerus bangsa dapat tetap menjaga budaya tersebut," ujarnya. Ketua Umum Lamahu Gorontalo Fadel Muhammad menuturkan, budaya Gorontalo dan Betawi banyak miripnya. Sebab, keduanya akarnya budaya Melayu. "Saya menghaturkan terima kasih pada Pemkot Jakarta Selatan atas diselenggarakannya kegiatan ini. Mudah-mudahan ke depan dapat diadakan kegiatan yang lebih besar dan lebih bagus lagi," ucapnya.

Kepala Suku Dinas Kebudayaan Jakarta Selatan Puspla Dirdjaja mengungkapkan, total 200 pelaku seni Betawi binaan Sudin Kebudayaan Jakarta Selatan dan Gorontalo tampil dalam acara yang menampilkan atraksi palang pintu, silat Betawi dan Gorontalo, karnaval budaya, tari tradisi dan kreasi, gambang kromong, ngarak ondel ondel, tanjidor, fashion show, vokal group, door prize, flashmob dan lain sebagainya.  "Dengan kegiatan ini diharapkan dapat lebih mengenal antara seni dan budaya Betawi dan Gorontalo. Selain itu ajang silaturahmi dan pelestarian budaya nusantara," tandasnya.

Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.