1000-petugas-kebersihan-sarapan-pagi-bareng-walikota-jaksel

Untuk menyatakan rasa bersyukur atas dipertahankannya Piala  Adipura yang ke 8 kalinya dan merayakan HUT Kota Jakarta ke 486 ini, Pemkot Jakarta Selatan berbagi perhatihan dengan para petugas kebersihan dengan sarapan pagi bareng 1.000 petugas kebersihan yang ada di Jakarta Selatan. Yang selama ini telah memberikan kontribusi terhadap Kota Jakarta Selatan.

Walikota Jakarta Selatan Syamsuddin Noor mengatakan ini moment yang tepat mengingat pada 10 Juni lalu baru saja kita mendapatkan kembali Adipura yang dapat dipertahankan selama 8 kalinya dan merayakan HUT Kota Jakarta ke 486. Ini peran yang tidak lepas dari  seluruh jajaran yang  ada di Jakarta Selatan baik pejabat, tokoh masyarakat dan semua elemen termasuk tidak lepas dari petugas kebersihan yang setiap hari mengumpulkan  sampah, ini kontribusi yang sangat besar bagi Jakarta Selatan,”katanya saat sarapan pagi bareng dengan 1,000 petugas kebersihan  di Taman Margasatwa Ragunan Jakarta Selatan, Jumat (14/6).

Ini dua hal yang mendasari meginspirasi kami bagaimana kita sebagai orang yang dipercaya di Jakarta Selatan bisa memberi perhatian pada yang berjasa bagi kota Jakarta selatan. Bersama sarapan bareng, memberikan transport sebesar 150  ribu untuk petugas kebersihan, sembako sebanyak 1.100 paket, hiburan dan keliling Margasatwa gratis,ini mungkin bisa lebih memberikan motivasi kepada mereka. Ke depan kerja sama, kontribusi petugas kebersihan terus dapat ditingkatkan bahkan dipertahankan, mengingat ke depan tantangan kita menyangkut masalah lingkungan ini pasti lebih besar, ”tegasnya.

Terkait dengan penurunan peringkat Adipura 2013, ini disebabkan penurunan khusus di air, nilainya turun  tapi untuk menyangkut fisik maupun udara kita naik. Jadi untuk air menjadi satu perhatian kita ke depan agar mampu yang menyangkut masalah kualitas air kita coba untuk bisa lebih meningkatkan kualitas air,”tandasnya.