Pemberantasan-Sarang-Nyamuk-di-RW-02-Tanggal-8-Maret-2024

Sebelum memasuki bulan Ramadhan, Kelurahan Cilandak Timur kembali melaksanakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RW 02 Kelurahan Cilandak Timur, Jumat (8/3). Pertemuan dilaksanakan di Sekretariat RW 02 Kelurahan Cilandak Timur dan dihadiri oleh Lurah Kelurahan Cilandak Timur Agus Muharam, Ketua TP PKK Kelurahan Cilandak Nimar, Kasatpol PP Kelurahan Cilandak Timur Neksan Efendi Situmorang, PKB Kelurahan Cilandak Timur Tiur Roma Lily, Gulkarmat Kelurahan Cilandak Timur,  Ketua RW 02 Kelurahan Cilandak Timur Hanafi dan LMK RW 02 Kelurahan Cilandak Timur Dendi Mulyadi. Agus Muharam sangat prihatin dengan kondisi tanah kosong yang menjadi tempat penampungan rongsokan dan kabel, sangat dibutuhkan kepedulian warga sekitar untuk membersihkan lokasi tersebut agar bersih dari jentik nyamuk dan dapat berkoordinasi dengan Kelurahan Cilandak Timur untuk pengangkutan barang-barang rongsokan yang menjadi potensi tempat tumbuhnya jentik nyamuk. Kepala Puskesmas Pembantu Cilandak Timur dr. Silviana menambahkan agar Kader Jumantik RW 02 melakukan pemeriksaan jentik sebanyak 3 kali dalam seminggu dan dibentuk grup yang beranggotakan warga RW 02. Grup tersebut digunakan sebagai wadah penyebaran informasi mengenai pemberantasan sarang nyamuk dan mengingatkan kepada warga untuk melakukan PSN mandiri. Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) Kelurahan Cilandak Timue Tiur Roma Lily mengingatkan bahwa setiap warga Kelurahan Cilandak Timur harus memiliki BPJS Kesehatan.