Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) kembali dilaksanakan di RW 02, Jumat (1/11). Titik lokasi pemeriksaan jentik mencakup 2 RT yaitu RT 003 RW 02 dan RT 011 RW 02. Kader Jumantik RW 02 berhasil melakukan pemeriksaan sebanyak 70 rumah. Atas pemeriksaan yang dilakukan, jentik ditemukan di tempat penampungan barang bekas, Lurah Kelurahan Cilandak Timur Agus Muharam berpesan kepada Ketua RW dan RT agar mengingatkan kepada Pemilik Usaha untuk peduli terhadap kebersihan lingkungan tempat usahanya karena barang-barang bekas yang ada berisko menjadi tempat tumbuhnya jentik nyamuk. Agus Muharam juga menyampaikan agar saluran-saluran dipastikan bersih dan dalam kondisi tidak tersumbat sampah mengingat hasil informasi BMKG bahwa awal tahun 2025 curah hujan mengalami peningkatan dan cukup tinggi. Pelaksanaan Pilkada yang akan berlangsung 2 minggu lagi agar tetap menjaga kerukunan dan keharmonisan hidup bertetangga. Peningkatan kasus penyakit cacar air, flu singapura dan gondongan (mumps) pada anak-anak, Kepala Puskesmas Pembantu Cilandak Timur dr. Silviana menyampaikan mengenai gejala yang dialami ketiga penyakit tersebut. Orang tua agar waspada dan mengistirahatkan anak di rumah selama 2 minggu ketika terjangkit penyakit tersebut. Walaupun ketiga penyakit tersebut tidak mengancam nyawa, dr. Siviana mengatakan penyakit tersebut sangat berisiko tehadap anak yang memiliki penyakit autoimun, kanker dan daya tahan tubuh yang rendah. Anak-anak dipastikan telah mendapatkan vaksin sehingga ketika terjangkit penyakit, anak akan cepat pulih. Mental health pada anak juga disampaikan oleh dr. Silviana, walaupun menginjak usia remaja, orang tua juga harus memperhatikan kondisi anak, kebutuhan perhatian tersebut harus dipenuhi orang tua agar anak tidak mencari perhatian dari luar. Perhatikan yang menjadi perubahan kondisi anak. Komuniksasi harus terjalin antara orang tua dan anak setiap hari agar orang tua memahami apa yang dirasakan anak. Tenaga Kesehatan Puskesmas Pembantu Cilandak Timur kembali mensosialisasikan perkembangbiakan nyamuk wolbachia dalam menurunkan kasus demam berdarah.