PSN-RW-02-Tanggal-20-September-2024

Lurah Kelurahan Cilandak Timur Agus Muharam memimpin pelaksanaan pemberantasan sarang nyamuk di RW 02, Jumat (20/9). Agus Muharam bersama Jajaran dan Jumantik RW 02 mengunjungi rumah-rumah warga, taman dan gedung perkantoran di wilayah RW 02 Kelurahan Cilandak Timur. Jumlah bangunan yang berhasil dikunjungi sebanyak 70 bangunan. Dari hasil temuan di lapangan, jentik masih ditemukan di lingkungan gedung perkantoran. Agus Muharam mengingatkan kepada Pemilik Kontrakan untuk menghimbau kepada penghuni kontrakan agar menjaga kebersihan lingkungan dan juga mengucapkan syukur selama 5 bulan ini Kelurahan Cilandak Timur terbebas dari kasus Demam Berdarah Dengue. Agus Muharam juga mengingatkan kepada warga untuk memberikan suara pada Pemilihan Gubernur Jakarta. Perwakilan Puskesmas Pembantu Cilandak Timur menyampaikan bahwa Puskesmas sedang melaksanakan program pendataan sanitasi dan akan melakukan grebek stunting untuk menjaring anak-anak yang mengalami kondisi gizi kurang atau terduga stunting.