Mengasuh-dengan-Cinta

RPTRA KKO Kelurahan Cilandak Timur menerima sejumlah Mahasiswa Psikologi Universitas Mercu Buana, Jumat (15/11). Kedatangan sejumlah mahasiswa sebagai Narasumber acara Psikoedukasi yang mengangkat tema “Mengasuh dengan Cinta ; Membangun Kebiasaan baik pada anak PAUD melalui pendekatan Positif”. Peserta kegiatan tersebut dihadiri oleh orang tua anak di PAUD Ceria. Melalui Kegiatan ini para Mahasiswa berharap dapat berbagi pengetahuan dan berdiskusi tentang cara-cara membangun kebiasaan baik pada anak usia PAUD dengan pendekatan yang positif dan penuh cinta. Lurah Kelurahan Cilandak Timur Agus Muharam mengapresiasi atas pengabdian Mahasiswa Mercu Buana di masyarakat. Jenjang PAUD merupakan masa dimana anak dibekali pendidikan dasar, sebagai guru maupun orang tua hendaknya memiliki ilmu psikologi dalam memberikan edukasi kepada anak-anak dan berharap lebih memahami psikologi anak agar kedepannya tidak terjadi hal-hal yang kita tidak inginkan seperti anak mengalami depresi. Dalam materi yang disampaikan antara lain cara bagaimana orang tua menjadi contoh yang baik pada anak, orang tua membangun rutinitas dan struktur pada anak seperti membuat aturan sederhana yang mudah dimengerti anak, orang tua mengajarkan kepedulian kepada orang lain, menjalin komunikasi terbuka pada anak, dan membangun kedekatan dengan anak.