Deklarasi-Netralitas-ASN-TNI-POLRI-dan-Lembaga-Kemasyarakatan-Kelurahan-Cilandak-Timur

Dalam rangka mendukung suksesnya penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur di Provinsi DKI Jakarta, Lurah Kelurahan Cilandak Timur Agus Muharam berkumpul bersama Babinsa , Bhabinkamtibnas, Perwakilan Lembaga Masyarakat Kelurahan (LMK), Perwakilan Ketua RW, Ketua RT, TP PKK, Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) dan Karang Taruna menyatakan deklarasi netralitas, Rabu (13/11). Semua unsur tersebut menyatakan deklarasi dan menandatangani dengan pernyataan-pernyataan sebagai berikut :

1.  Senantiasa menjunjung tinggi Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945 dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia;

2.     Bersikapp netral, tidak memihak dan tidak melibatkan diri dalam kegiatan politik praktis;

3.     Tunduk dan patuh terhadap hukum serta mentaati peraturan perundang-undangan dalam penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Serentak tahun 2024;

4.     Turut aktif mensukseskan pelaksanaan Pemilihan kepala Daerah Serantak tahun 2024 yang berintegritas, aman dan damai ; dan

5.    Menghindari konflik kepentingan, tidak melakukan praktik-praktik intimidasi, menggunakan media sosial secara bijak dan tidak menyebarkan ujaran kebencian dan berita bohong.