Mewujudkan Kawasan Ekowisata Yang Mewakili Flora Dan Fauna Indonesia
Rabu,
12 Agustus 2020
Jakarta – Taman Margasatwa Ragunan (TMR) akan direvitalisasi. Pengembangan TMR akan mewujudkan kawasan ekowisata yang mewakili Flora dan Fauna Indonesia. Sebab, TMR juga merupakan salah satu ruang terbuka hijau di Jakarta yang luasnya tidak kurang dari 140 hektar. Hal tersebut dikatakan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, saat meninjau Program Revitalisasi dan Pengembangan Taman Margasatwa Ragunan (TMR), kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (9/8).