walikota-melepas-kontingen-kwartir-cabang-jakarta-selatan-ke-jambore-dunia

Walikota Jakarta Selatan melepas 37 Peserta Pramuka Jambore perwakilan Kwartir Jakarta Selatan untuk nantinya akan mewakili DKI mengikuti kegiatan Jambore Tingkat Dunia ke-23 di Jepang di Kantor Walikota Jakarta Selatan, Rabu (24/6). Dari informasi yang di himpun Tim Humas Kominfomas Jakarta Selatan, Indonesia mengirim 400 peserta jambore ke Jepang dimana perwakilan Provinsi DKI Jakarta diantaranya adalah dari Kwartir Jakarta Selatan. 

""Tentunya suatu kehormatan untuk para peserta mendapatkan kesempatan menunjukan kemampuannya sebagai remaja dalam kegiatan gerakan pramuka tingkat dunia. Hal tersebut dikatakan Syamsuddin Noor Walikota Jakarta Selatan di dampingi H. Mamur, Asisten Kesra Kota Jaksel saat di wawancarai Tim Humas Kominfomas Jakarta Selatan.

“Tunjukan kemampuan kita dalam kegiatan Jambore bahwa Indonesia bisa bersaing dengan bangsa lain, dan berharap setelah mengikuti kegiatan jambore pramuka tingkat dunia ini, para peserta dapat berbagi pengalaman yang dapat menjadi inspirasi kita semua"". kembali ditegaskan Walikota Jakarta Selatan.

Sementara dalam kesempatan yang sama, Bambang Sutejo, Wakil Ketua Kwartir Pramuka Cabang Jakarta Selatan menjelaskan, dari 37 peserta jambore merupakan para pelajar tingkat SMP dari perwakilan sekolah yang ada di Jakarta Selatan, yaitu dari  SMP Labschool dan Pondok Pesantren Darul Najah. Kegiatan Jambore Dunia ini dimulai dari tanggal 28 Juni hingga 8 Agustus 2015 mendatang di Jepang, nantinya  mereka semua akan di dampingi oleh 3 orang pendamping dari cabang kwartir Jakarta Selatan.

""Alasan Jakarta Selatan yang terpilih mewakili DKI Jakarta mengikuti jambore tingkat dunia, karena Jakarta Selatan mempunyai banyak potensi dalam kegiatan pramuka dibandingkan wilayah lain di Jakarta. Berbagai bidang kegiatan akan di ikuti para Peserta pramuka tingkat dunia di Jepang seperti kegiatan bidang patriotisme masing-masing negara, seni budaya, ketrampilan kepramukaan"", demikian ditambahkan Bambang Sutejo.