walikota-jaksel-menerima-penghargaan-indonesia-green-award-2011

Karena memberi teladan dengan mengayuh sepeda Ontel dua kali seminggu menuju kantornya, Ketua Komite Sepeda Indonesia ini menjadi walikota pertama di Indonesia yang memprakarsai pembangunan jalur sepeda. Ia giat mengkampanyekan pembentukan komunitas bersepeda di berbagai daerah dan kalangan.

Atas dedikasinya tersebut walikota Jakarta Selatan, Syahrul Effendi, menerima penghargaan Penginspirasi Bumi Indonesia Green Awards 2011 dari Kementerian Kehutanan, Kementerian Lingkungan Hidup, dan Majalah Bisnis & CSR, pada 28 September 2011 di Jakarta.

Sebagai tim penilai Indonesia Green Award 2011 ada tujuh orang yang berkompeten yaitu, Ir. Jalal, M.Si Direktor A+CSR Indonesia, Drs. Tarman Azzam Ketua Dewan kehormatan PWI, Dr.Ir Hadi Daryanto, D.E.A Sekjen Kementerian Kehutanan RI, Prof.Dr.Ir Hardinsyah, Ms Ketua umum Asosiasi Profesi CSR Indonesia, Ir Masyhud, MM Kepala Pusat Humas Kementerian Kehutanan RI, Prof. Dr. Ibnu Hamad, M.si Direktur LaTofi School of CSR, dan La Tofi Pemimpin Redaksi Majalah Bisnis & CSR.