walikota-bongkar-rumah-di-atas-tanah-waduk-pesanggrahan

NameWalikota Jakarta Selatan, Asisten Pembangunan dan LH beserta jajaran melaksanakan BBJS (Bersih-bersih Jakarta Selatan) di Kecamatan Pesanggrahan, Minggu pagi (14/2).

Pada kesempatan tersebut Walikota Tri Kurniadi sekaligus memantau perumahan di Kelurahan Petukangan Selatan yang berada di wilayah Waduk Pesanggrahan dan sebagiannya berada di pinggiran kali keuangan. Perumahan tersebut disinyalir liar karena tidak memiliki surat-surat resmi dan berada di atas tanah pemerintah. Tri memerintahkan Camat dan Lurah untuk kembali menginformasikan kepada para penghuni kondisi tanah yang mereka tempati dan membongkar bangunan yang berada di bibir kali. 

"(Bangunan-bangunan) ini harus dibongkar karena (akan digunakan) untuk waduk," perintah Tri kepada Camat dan jajarannya. "Satpol PP harus dikerahkan untuk menjaga tanah ini," tambahnya. 

Dalam kesempatan yang sama Walikota mengingatkan penyebab genangan di Jakarta Selatan bukan hanya air hujan kiriman dari Bogor dan kali-kali di Jakarta Selatan yang tidak dapat menampung debit airnya, namun juga bangunan yang berdiri di atas saluran air serta kabel-kabel optik milik PLN.  mengatakan banyaknya genangan di Jakarta selatan ini akibat hujan terus menerus ditambah kota Bogor 

“Satpol PP (kecamatan) agar membongkar semua bangunan di atas saluran air sesuai arahan Gubernur. Kalau ada sumbatan (dapat) panggil Pemadam kebakaran untuk disedot,” ujarnya.

Walikota menginstruksikan kepada pada Camat dan Lurah agar mencari sumber masalah genangan air dan inovasi yang dapat menyelesaikan permasalahan tersebut. (Reporter/Fotografer: Pranyoto, Editor: Ika MU)