
Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, meminta jajarannya untuk dapat melakukan patroli di Jalan Mampang Raya, tepatnya di Underpass Mampang-Kuningan. Hal itu dikatakan Tri menyusul terjadinya pencurian tutup saluran air di jalan tersebut.
"Saya minta pak camat patroli, karena itu memang kriminal. Mudah mudahan segera tertangkap pelakunya," kata Tri, Senin (25/6). Sebelumnya diwartakan, tutup saluran di underpass tersebut sudah dua kali dicuri oleh orang tidak bertanggung jawab.
Lurah Kuningan Barat, Erwin Lobo mengatakan, ada sembilan titik tutup saluran yang hilang dicuri. Pencurian itu, sambung Erwin terjadi pada hari Sabtu (23/6) sekitar pukul 03.00 WIB hingga 05.00 WIB. "Lokasi pencurian berbeda dari sebelumnya, yang dulu dari arah Rasuna Said ke Warung Buncit, yang sekarang arah sebaliknya," terangnya. Menindaki hal tersebut, Dinas Bina Marga DKI Jakarta akan memasang Closed Circuit Television (CCTV) di Underpass Mampang-Kuningan.
Hal itu dibenarkan Kepala Bidang Jembatan dan Jalan Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Heru Suwondo. Dikatakan Heru, pihaknya akan memasang CCTV agar pencurian bisa terekam dan diketahui pelakunya. "Supaya tidak hilang lagi tentunya ada upaya-upaya yang dilakukan, salah satunya pasang CCTV, jadi bisa terlihat orang-orang berbuat tidak baik," pungkas Heru. (KIP JS)