wakil-wali-kota-pimpin-bersih-bersih-trotoar

NameWakil Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Arifin, memimpin jalannya aksi Bersih-Bersih Trotoar di lingkungan Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Kamis (18/1).

Didampingi Kepala Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Kota Administrasi Jakarta Selatan Agustio Ruhuseto, Kabag Umum dan Protokol, Kelik Sutanto, Arifin mengatakan, aksi Bersih-Bersih Trotoar ini adalah bagian dari kecintaan semua pihak terhadap lingkungan.

Menurut Arifin, selain kecintaan pada lingkungan, aksi bersih-bersih trotoar ini juga dilakukan agar terciptanya keindahan dan kenyaman bagi pejalan kaki. "Karena masih ada sisa-sisa tanah merah pasca perbaikan trotoar, maka hari ini kita lakukan bersih-bersih," kata Arifin.

Arifin juga mengingatkan kepada pejalan kaki agar memiliki rasa mencintai sarana dan prasana umum sehingga trotoar yang sudah dibangun dapat terjaga. "Saya minta agar sama-sama saling menjaga, agar sarana dan prasarana umum ini awet dan bisa dinikmati oleh warga," imbaunya.

Sama halnya Arifin, Kepala Sudin Bina Marga Jaksel Agustio Ruhuseto juga mengingatkan kepada semua pejalan kaki agar bersama-sama menjaga dan merawat trotoar yang sudah dibangun. Pasalnya, trotoar selebar tiga meter yang dibangun mengelilingi kantor Wali Kota Jakarta Selatan sampai ke Jalan Wijaya 1 itu telah menghabiskan anggaran sebesar Rp 3 miliar.

"Semoga trotoar kita ini menjadi percontohan trotoar lain, yang mana di dalamnya ada fasilitas kaum difabel yang bisa digunakan untuk kursi roda di mana kemanan trotoar ini lebih terjaga," tuturnya.

Sementara itu, Kelik Susanto mengatakan, pihaknya menurunkan 320 personel gabungan baik dari Pamdal, Cleaning Service, Damkar, Bina Marga, dan juga PPSU. "Dengan adanya bersih-bersih ini, lingkungan sekitar Kantor Wali Kota tetap terjaga kebersihannya, dan trotoar pun nyaman digunakan oleh para pejalan kaki," pungkasnya. (KIP JS)