tri-kurniadi-usulan-musrembang-bukan-kemauan-tetapi-berdasarkan-kebutuhan

NameWalikota Jakarta Selatan Tri Kurniadi, membuka Musrembang tingkat kecamatan Kebayoran Baru 2016, di Kantor Kecamatan Kebayoran Baru, Senin (14/3). Musrembang ini merupakan tindak lanjut dari  Musrembang tingkat Kelurahan dan Rembug RW yang dilakukan sebelumnya.

Tri Kurniadi mengatakan, kepedulian masyarakat sangat tinggi belakangan ini yang  terlihat dari banyaknya usulan dari masyarakat yang masuk. Namun, dalam mengajukan suatu kebutuhan masyarakat tersebut, harus diseleksi berdasarkan prioritas atau kebutuhan sesuai kondisi.

“Saya minta usulan-usulan bukan kemauan tapi berdasarkan kebutuhan, kalo semua pasti mau. Tapi bagaimana kebutuhan yang mendesak itu lah yang akan dilakukan bukan kemauan semata. Sementara kebutuhan infrastruktur yang membutuhkan dana banyak,”Ujarnya saat membuka Musrembang tingkat Kecamatan Kebayoran Baru, Senin (14/3).

Tri tambahkan seleksi yang penting-penting saja yang diusulkan secara prioritas atau kebutuhan, nah secara prioritas itu harus dilihat juga, bisa dilaksanakan apa tidak? Jangan sampai  nanti, usulannya berlebihan, jadi disesuaikan sesuai dengan kondisi wilayah

Selain itu, Tri Kurniadi menegaskan dari sekian anggaran yang sudah diusulkan nantinya akan ada verifikasi di tingkat Kecamatan, Kota hingga tingkat Provinsi. “Kembali lagi saya tegaskan, pengajuan nantinya harus penuh seleksi dengan kebutuhan bukan kemauan. Karena nantinya akan diverifikasi dan divalidasi mulai tingkat Kota hingga Provinsi,”tegasnya.

Rekapitulasi hasil Rembuk RW jumlah usulan 980 setelah dibahas divalidasi disetujui 509, tidak disetujui ditolak 393 dan diteruskan sebanyak 78 usulan. (HUMAS JS)