tri-kurniadi-mari-eratkan-silaturahmi

NameWali Kota Administrasi Jakarta Selatan Tri Kurniadi beserta jajarannya, melaksanakan ibadah shalat Isya dan Tarawih berjamaah, di Masjid Jami' Darul Adzkar, Jl. Karang Tengah, RT.006/RW.004, Kel. Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (5/6). Di hadapan para jamaah, Kurniadi meminta masyarakat untuk terus mengeratkan tali silaturahmi.

"Safari Ramadhan di hari ke 11 ini saya berharap kita menjalin silaturahmi dan kita merekatkan tali silahturahmi. Kita jalin persaudaraan kita dengan semuanya," ujarnya. Hal tersebut perlu dilakukan lantaran adanya kerenggangan diantara para warga, usai terjadi perbedaan pilihan di Pilkada DKI Jakarta 2017. Oleh karena itu, pada momen ini Kurniadi ingin kembali mempersatukan warga Jakarta terutama Jakarta Selatan seiring dengan selesainya pilkada.

"Pilkada telah usai mari kita jalin kembali persaudaraan kita, mari kita guyub kembali, pesta telah selesai mari kita berbenah membangun untuk Jakarta lebih baik lagi. Jangan sampai bangsa kita terpecah belah karena beda pilihan," ajaknya.

Selain itu, Kurniadi pun mengimbau kepada masyarakat, untuk selalu bahu-membahu dalam menciptakan kenyamanan dan keamanan demi terciptanya kedamaian di NKRI.

"Mari kita bersatu padu kuatkan tekad kita, kekompakan dan persatuan kita untuk menjaga NKRI untuk tetap satu," tegasnya. Tidak itu saja, ada satu hal lain yang disampaikan oleh Kurniadi, terkait pembangunan jalur Busway Tendean - Cileduk.

"Dalam hal pembangunan saya sampaikan akhirnya jalur Busway Tendean - Cileduk telah selesai dibangun. Transportasi publik terus kita kejar dalam pembangunannya, untuk mengatasi kemacetan," tandasnya. Pada kesempatan ini, BAZIS Kota Jakarta Selatan, menyerahkan bantuan sebesar lima juta rupiah, yang diserahkan secara simbolis kepada pengurus masjid. (KIP JS)