tersedia-8578-lowongan-kerja-dari-70-perusahaan

Untuk mengurangi dampak kenaikan jumlah pengangguran di wilayah Jakarta Selatan, Sudin Naketrans Jakarta Selatan membuka 8.578 lowongan pekerjaan dengan menggandeng 70 perusahan ternama.

Priyono, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI Jakarta yang didampingi Ruslan, Asisten Perekonomian Kota Jakarta Selatan serta Kasudin Nakertrans Kota Jakarta Selatan, Chrisnawati membuka bursa kerja di Gedung SMESCO Jakarta Selatan. Sudin Nakertans Jakarta Selatan juga mengandeng salah satu portal bursa kerja ternama ""CareerBuilder"" sebagai jembatan bagi pencari kerja untuk menemukan pekerjaan yang sesuai dengan sesuai kriteria yang akan di pilihnya.

Diungkapkan Priyono, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi DKI Jakarta kepada Kominfomas Jakarta Selatan, bursa kerja yang di selenggarakan oleh Sudin Naketrans Jakarta Selatan ini memang salah satu program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam mengurangi jumlah angka pengangguran yang  terus meningkat. Dengan menyelenggarakan Bursa Lowongan Kerja dengan harapan dapat meminimalisir hal tersebut.

""Diharapkan para pencari kerja dapat mendapatkan pekerjaan sesuai dengan keahlian dan kemampuannya, dimana perusahaan mendapatkan tenaga kerja sesuai dengan  yang dibutuhkan,"" demikian dinyatakan Priyono, di Gedung SMESCO Jakarta Selatan, Kamis (11/6/2015).

Sementara  Kasudin Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Selatan Chrisnawati menjelaskan antusias para pelamar kerja untuk tahun 2015 cukup baik, pasalnya sebelum di buka pukul 09.00 WIB, para pencari kerja sudah memenuhi pelataran lobby pintu masuk gedung SMESCO untuk antre menunggu dibukanya kegiatan bursa kerja ini. Untuk mengoptimalkan kemudahan pencari kerja pihaknya menggelar kegiatan bursa kerja ini, akan berlangsung selama dua hari yaitu tanggal 11-12 Juni 2015 dan minggu depan akan ada Pembukaan Interview bagi penyandang disabilitas.

Frans CEO CareerBulider  menyatakan pihaknya yang merupakan portal terpercaya dalam pencari kerja, mengaku senang bekerja sama dengan Pemerintah Kota Jakarta Selatan, khususnya Sudin Naketrans Jakarta Selatan, karena dapat membantu pemerintah kota mengurangi pengangguran.