tatiek-fauzi-bowo-road-show-mempercepat-proses-pemberdayaan-keluarga

Ketua TP PKK Provinsi DKI Jakarta Tatiek Fauzi Bowo mengatakan Road Show pemberdayan keluarga adalah menyatukan potensi dan kemam-puan yang dimiliki dalam rangka meningkatkan kepedulian dan peran serta para tokoh, keluarga dan masyarakat dalam penyelesaian masalah sosial yang dihadapi.

Bertujuan meningkatkan advokasi dan Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) kepada para pihak agar mau terlibat dalam penyelenggaraan kegiatan terpadu dan meningkatkan kualitas informasi dan komunikasi antara pemangku kepentingan dengan masyarakat serta mempercepat terselenggaranya proses pemberdayaan keluarga dan masyarakat,”katanya yang didampingi Ketua TP PKK Jaksel Astati Syahrul Effendi dan Sekretaris Kota Mangara Pardede saat Road Show Pemberdayaan Keluarga di Gedung Sekolah Tinggi Perikanan Pasar Minggu, Rabu (5/5).

Dan hasil yang diharapkan adalah meningkatnya kepedulian & peran serta pimpinan lembaga kemasyarakatan dan para tokoh dalam proses perencanaan dan pelak-sanaan kegiatan pemberdayaan keluarga dan meningkatnya kualitas informasi dan pemahaman pemangku kepentingan dalam kerangka upaya intervensi berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat;”tuturnya.

Tatiek utarakan Road Show akan diadakan di 44 kecamatan di Provinsi bertujuan adalah untuk memberikan akses seluas-luasnya kepada keluarga untuk mendapatkan informasi, pelayanan dan paket bantuan stimulan serta memberikan kesem-patan bagi anggota masyarakat berparti-sipasi dengan sektor terkait menyelesaikan berbagai persoalan yang dihadapi keluarga dan peningkatan kualitas fisik dan non fisik lingkungan.

Untuk mengoptimalkan gerakan yang muncul di masyarakat maka tindak lanjut dari Road show perlu dibentuk Forum Komunikasi Pemberdayaan Keluarga ditingkat RW. Akan menggerakan potensi masyarakat setempat untuk mempercepat penyelesaian berbagai persoalan masyarakat yang ada diwilayah tersebut,”terangnya.

Apabila tidak mampu memecahkan persoalan maka akan diusulkan kepada Musyawarah perencannan pembangunan (Musrembang) ditingkat kelurahan. Diharapkan melalui forum komunikasi ini akan terselenggara kegiatan-kegiatan penelitihan, pembangunan sarana dan prasarana wilayah, pelatihan dan penyuluhan, dalam rangka merubah sikap dan perilaku hidup masyarakat utamanya pada wilayah padat dan kumuh di Prov DKI Jakarta,”tutur Tatiek.

Kegiatan tehnis yang akan dilaksanakan adalah Perbaikan nutrisi (gizi), promosi ASI ekslusif dan IMD, perbaikan sanitasi atau kebersihan  dalam RT, sehingga terbentuk PHBS di masyarakat, pemilahan, pengolahan dan pengelolaan sampah rumah tangga dan lingkungan.Agar dapat optimal dalam pencapaian “Jakarta nyaman dan sejahtera untuk semua”.

Forum Komunikasi Pemberdayaan Keluarga adalah Sebagai wadah komunikasi, silaturahmi dan musyawarah antar keluarga maupun antara keluarga sasaran dengan pihak-pihak pendukung baik pemerintah, swasta maupun organisasi kemasyarakatan/ agama/profesi/wanita dalam rangka pemampuan keluarga tersebut untuk melaksanakan fungsi-fungsi keluarga secara mandiri sehingga terwujudnya keluarga sejahtera, maju dan mandiri. 5 (lima) subtansi yang akan diselesaikan dalam Forum Komunikasi Pemberdayaan Keluarga Kesehatan KB, Pendidikan, ekonomi, lingkungan dan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE).