PMI sebagai organisasi sosial masyarakat dalam menjalankan tugasnya senantiasa memerlukan dan mengupayakan adanya dukungan, bantuan dan peran aktif masyarakat serta pihak-pihak terkait, sudah menjadi kewajiban kita untuk membantu PMI, salah satunya bantuan yang dapat diberikan adalah pengumpulan sumbangan melalui bulan dan PMI setiap tahun. Tahun 2010 PMI Jakarta Selatan menargetkan pengumpulan Bulan Dana PMI 3,8 milyar dan optimis dana sebesar itu dapat terkumpul, tahun 2009 PMI Jakarta Selatan menargetkan sebesar 3 milyar dan terlampaui.
Walikota Jaksel Syahrul Effendi selaku pelindung PMI cabang Jakarta Selatan meminta PMI agar dibentuk Posko PMI di setiap kecamatan untuk melakukan gerak cepat apabila terjadi bencana alam. Dengan adanya Posko PMI tersebut dalam masalah darurat bencana PMI sudah siap dan cepat bertindak,”katanya yang didampingi ketua panitia Pengumpulan dana PMI Anas Efendi saat Peluncuran Bulan Dana PMI tahun 2010 di kantor walikota Jaksel, Senin (6/9).
Menyadari tantangan yang semakin komplek dimasa datang yang akan dihadapi jajaran PMI maka diperlukan berbagai kesiapan baik yang menyangkut fisik, mental, wawasan dan profesionalisme para pengabdi kemanusiaan, dalam mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana banjir, kebakaran dan bencana alam saya minta PMI Jakarta Selatan meningkatkan kesiapsiagaannya dan berbuat secara maksimal untuk hal yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat,”tegasnya
Pada unit-unit, Badan, Sudin, camat dan lurah untuk membantu kelancar pelaksanaan pengumpulan dana PMI tahun 2010, ini akan menjadi ringan bilamana dilakukan dengan rasa tanggung jawab,”ujarnya.
Dikesempatan lain Kepala PMI cabang Jakarta Selatan Dadang Dasuki menambahkan bulan dana sebagai sumber utama dalam pelaksanaan kegiatan PMI yang dilaksanakan setiap tahun perlu memperoleh dukungan semua pihak, untuk tahun 2010 ini saya memohon semua jajaran mendukung agar target 3,8 milyar dapat tercapai dalam program bulan dan PMI tahun 2010 agar kegiatan dalam kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana PMI selalu siap dengan membuka posko 24 jam,”terangnya