Suku Dinas (Sudin) Sosial Jakarta Selatan, membuka dapur umum di RT.016/RW 09 di Jalan Menteng Pulo/hunian liar, di tempat Pemakaman Umum Unit Budha, Kelurahan Menteng Atas, Kecamatan Setiabudi, Kota Administrasi Jakarta Selatan.
Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan Mursidin menjelaskan, dapur umum ini dibuka, untuk membantu para warga setempat, yang terkena musibah kebakaran akibat adanya hubungan arus pendek/ korsleting pada Selasa (4/7).
"Sebanyak 150 orang dari 85 KK menjadi korban musibah kebakaran pada 4 Juli 2017. Mereka adalah sebagian penduduk situ dan kebanyakan penduduk liar yang tidak punya Kartu Tanda Penduduk (KTP) DKI Jakarta. mereka adalah penduduk yang tidak dapat Rusun akhirnya mendirikan bedeng-bedeng atau lapak,” jelasnya, Rabu (5/7).
Mursidin mengatakan, dapur umum yang dibuat oleh pihaknya ini, merupakan salah satu rasa kemanusiaan untuk dapat menolong sesama. Selain itu, Mursidin juga berharap, salah satu upaya dari Sudinsos Jaksel ini, dapat meringankan beban para korban dalam perihal ketersediaan makanan. "Kami akan menyiapkan makanan siap saji 300 bungkus sehari selama tiga hari buat makan siang dan malam," tuturnya.
Mursidin menambahkan, dirinya telah melaporkan kegiatan dapur umum ini, kepada Inspektorat Pembantu Kota (Irbanko) Administrasi Jakarta Selatan. Hal itu dilakukan sebagai bentuk koordinasi sehingga dapur umum yang dibuat dapat berfungsi selama yang dibutuhkan. "Ini juga sesuai aturan dari Dinas sosial,” tandasnya. (KIP JS)