Jakarta - Suku Dinas (Sudin) Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), menggelar Bazaar Online Food Jakarta Selatan atau disingkat Balon Food Jaksel. Kegiatan tersebut akan digelar selama tiga hari terhitung dari 21 hingga 23 Desember 2020. Kepala sudin Nakertrans Jakarta Selatan Sudrajat menjelaskan, secara teknis bazar akan digelar daring melalui media sosial instagram @jakpreneur.nakertransgijaksel.
Nantinya berbagai produk akan dijajakan melalui postingan secara berkala. "Produk yang dijajakan lebih ke makanan. Baik makanan berat dan ringan. Semua produk merupakan hasil para binaan yang tersebar di 10 kecamatan se-Jaksel," ujar Sudrajat, Jumat (18/12). Sudrajat menambahkan, setiap hari pihaknya akan memposting berbagai produk dari para UMKM yang terlibat. Ia berharap, postingan tersebut membangkitkan stimulus masyarakat untuk menikmati dan membeli produk binaan.
"Tujuannya agar ada perputaran ekonomi dari kegiatan ini. Setiap hari fleksibel, dalam artian mana kecamatan yang akan diposting terlebih dahulu. Tapi kita pastikan semua binaan tercover dengan baik," jelasnya. Hingga kini tim Jakpreneur Sudin Nakertransgi sudah mengantongi 100 pelaku UMKM binaan yang telah mendaftarkan diri untuk berpartisipasi. Kegiatan yang bukan pertama kalinya ini, diharapkan Sudrajat bisa menjadi solusi di tengah pandemi.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.
Nantinya berbagai produk akan dijajakan melalui postingan secara berkala. "Produk yang dijajakan lebih ke makanan. Baik makanan berat dan ringan. Semua produk merupakan hasil para binaan yang tersebar di 10 kecamatan se-Jaksel," ujar Sudrajat, Jumat (18/12). Sudrajat menambahkan, setiap hari pihaknya akan memposting berbagai produk dari para UMKM yang terlibat. Ia berharap, postingan tersebut membangkitkan stimulus masyarakat untuk menikmati dan membeli produk binaan.
"Tujuannya agar ada perputaran ekonomi dari kegiatan ini. Setiap hari fleksibel, dalam artian mana kecamatan yang akan diposting terlebih dahulu. Tapi kita pastikan semua binaan tercover dengan baik," jelasnya. Hingga kini tim Jakpreneur Sudin Nakertransgi sudah mengantongi 100 pelaku UMKM binaan yang telah mendaftarkan diri untuk berpartisipasi. Kegiatan yang bukan pertama kalinya ini, diharapkan Sudrajat bisa menjadi solusi di tengah pandemi.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan.