ratusan-warga-di-setiabudi-mengantri-pengobatan-gratis

Ratusan warga miskin (Gakin) di kecamatan Setiabudi mendapat pengobatan gratis dari klinik Fakhira Jl. Sawah Lunto, Kel. Pasar Manggis, ini adalah bukti rasa kepedulian RS Bersalin pada warga  tak mampu. Dengan mengerahkan 12 dokter spesialis dan tenaga medis ahli berbagai Iptek Kesehatan.

Menurut Camat Setiabudi, H.Ma’mur HN, ""Diharapkan dengan dibukanya Kilnik rumah bersalin Fakhira dapat menjadi pengayom warga yang tidak mampu yang mempunyai kartu Gakin. Mereka akan dilayani secara gratis selama 24 jam,” katanya yang didampingi Lurah Pasar Mangis Jakino dan direktur RB Fakhira Eric Saputra saat meresmikan RB Fakhira di Jl. Sawah Lunto Kel.Pasar Manggis Setiabudi, Sabtu (8/1).

""Apalagi kegiatan ini dilakukan untuk yang ke lima kali sejak  adanya RSB ini,” tuturnya yang berharap pengobatan dan pelayanan kesehatan gratis ini dapat mengurangi beban biaya untuk berobat bagi warga tak mampu di kecamatan Setiabudi khususnya kelurahan Pasar Manggis

Ma’mur katakan ""Dengan sarana prasarana Kesehatan Masyarakat yang berkualitas dan baik akan membantu masyarakat sekitar yang kurang mampu tidak perlu berobat ke rumah sakit yang besar serta mahal,” terangnya

Anggota DPRD DKI Jakarta, Asharf Ali,  menyampaikan terima kasih, salut dan bangga dengan telah diresmikan Rumah Klinik bersalin Fakhira ini mampu menanggani pelayanan Kesehatan dengan Fasilitas yang memadai, yang tak kalah fasilitasnya dengan  RB Besar yang berada di tengah kota Jakarta.