Kecamatan Tebet bekerja sama dengan Departemen Pertanian Republik Indonesia, menyelenggarakan Pasar Murah, yang berlangsung di Halaman Kantor Kecamatan Tebet, Jalan Professor Doktor Supomo SH, RT.13/RW.2, Tebet Barat, Tebet, Kota Administrasi Jakarta Selatan, Selasa (20/6). Camat Tebet Mahludin menjelaskan, dalam Pasar Murah ini, pihaknya menyediakan beragam bahan pangan, dengan harga yang tentunya berbeda dengan harga yang ada di pasaran.
"Jadi ada Bawang Putih Rp 20 ribu, Bawang Merah ada dua jenis, satu besar satu kecil, yang besar Rp 25 ribu yang kecil Rp 28 ribu, Cabe Merah Keriting Rp 20 ribu satu kilo, beras lima kilo Rp 40 ribu, daging Rp 75 ribu per kilo tapi kalau tengah dada Rp 85 ribu per kilo, Ayam Negeri 800 gram Rp 24 ribu, Ayam Kampung Rp 45 ribu lebih dari sekilo, telur Rp 18 ribu per kilo, serta tepung Rp 8 ribu per kilo," ujarnya.
Mahludin menjelaskan, Pasar Murah ini ditujukan untuk siapapun warga yang memang membutuhkan bahan pokok. Artinya, Pasar Murah ini dibentuk tidak hanya untuk kalangan tertentu saja. "Siapa yang mau aja. Pokoknya terserah, mau beli bawang boleh, mau beli cabe boleh, kayak di pasar aja. Masyarakat kalau mau beli tidak harus satu kantong isi sekian, jadi tergantung kebutuhan masyarakat saja," ungkapnya.
Mahludin mengatakan, Pasar Murah ini akan digelar hingga 22 Juni 2017 mendatang. Dalam pelaksanaannya, Pasar Murah akan beroperasi mulai pukul 08.00 WIB hingga 14.00 WIB, dan dijaga langsung oleh pihak kecamatan. "Kalau stok barang habis, ya nanti ada lagi. Jadi kita tetap sedia sampai tanggal 22 itu," ujarnya.
Mahludin berharap, adanya Pasar Murah ini dapat membantu masyarakat untuk menyediakan bahan pangan terutama menjelang datangnya Hari Raya Idul Fitri 1438. Mahludin ingin kegiatan yang digelarnya ini dapat bermanfaat terutama bagi warga sekitar.
"Minimal masyarakat terbantu untuk mendapatkan minimal harga bahan pokok itu lebih murah. Membantu masyarakat untuk mendapatkan sembilan bahan pokok yang harganya lebih murah dari yang ada di pasar," tandasnya. (KIP JS)