ppsu-kelurahan-bintaro-lakukan-toping-pohon

NamePetugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Bintaro, melakukan penopingan pohon yang berada di Jalan Bintaro Permai, RT 01/10, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Kota Administrasi Jakarta Selatan, Senin (8/1).

Lurah Bintaro, Dimas Prayudi mengatakan, PPSU Kelurahan Bintaro menoping sebanyak tujuh pohon, yang terdiri dari pohon jenis mahoni dan juga pohon jenis angsana. "Pemangkasan pohon di jalan itu kami lakukan atas permintaan warga," ujar Dimas.

Dimas menjelaskan, toping pohon ini dilakukan, lantaran pohon-pohon di jalan tersebut telah tumbuh tinggi dan memiliki dahan yang rimbun.

"Pohon sudah tumbuh tinggi dan dahannya rimbun, hingga kalau dibiarkan warga khawatir akan tumbang atau dahan sempal mengingat saat ini ketika hujan kerap disertai angin kencang," ungkap Dimas.

Pada pelaksanaan, lanjut Dimas, pihaknya mengerahkan sebanyak 10 petugas PPSU untuk bergotong royong memangkas pohon tersebut. "Selain untuk mengantisipasi terjadinya pohon tumbang, penopingan itu juga dilakukan untuk menciptakan lingkungan rapi dan indah," pungkasnya. (KIP JS)