peserta-abang-dan-none-jaksel-meningkat

Peserta Abang None Jakarta Selatan 2011 membludak. Ini dilihat dari pemilihan Abnon dari tahun ketahun yaitu tahun 2009 sebanyak 174 orang, tahun 2010 sebanyak 204 orang, dan tahun 2011 sebanyak 378 orang dengan perincian Abang 136 orang dan None 242 orang. Ini menunjukkan perkembangan generasi muda untuk mengikuti kegiatan ini cukup signifikan.
 
Seluruh peserta akan mengikuti seleksi pada 22/5 oleh Dewan Juri dan malam final Abang dan None Jakarta Selatan akan diadakan 18 Juni di Gedung Smesco Jakarta Selatan. Walikota Jakarta Selatan, Syahrul Effendi, yang didampingi Kasudin Pariwisata AZ.Harahap mengatakan ""Banyaknya potensi generasi muda mengikuti kompetisi Abnon ini berkembangan sangat positif sebagai penerus generasi bangsa Indonesia,” katanya saat memberikan pembekalan pada Abang None Jakarta Selatan, Sabtu (21/5).

Syahrul tegaskan Abang None bukan sekedar eksploitasi kecantikan dan kegagahan belaka, tapi banyak nilai yang terkandung. Banyak sekali alumni Abnon yang berhasil dan berkiprah dalam masyarakat. Banyak perusahaan yang menerima Abnon karena sudah terseleksi berbagai aspek dan punya kemampuan dan kelebihan. ""Sekali lagi saya tegaskan Abang none bukan eksploitasi kecantikan dan kegagahan saja tapi punya kecerdasan, berakhlak, nasionalis, inovator dan kreatif,” tambahnya.

Kasudin Pariwisata Jakarta Selatan, AZ.Harahap, berharap peserta Abang None yang mengikuti seleksi oleh dewan juri benar-benar yang berkualitas sehingga nanti Jakarta Selatan dapat berprestasi di pemilihan Abnon di tingkat Provinsi DKI Jakarta dan menjadi terbaik.