perwakilan-jaksel-di-lomba-senam-lansia-tingkat-provinsi

NameTim Senam Lansia (TSL) Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Taman Sawo Kelurahan Cipete Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Administrasi Jakarta Selatan, mewakili Jakarta Selatan pada Lomba Senam Lansia Maumere di Gebyar RPTRA Tingkat Provinsi DKI Jakarta, pada 15 Agustus 2017 mendatang.

Lurah Cipete Utara, Mohamad Yohan, Jumat (4/8) mengatakan, Tim Senam Lansia RPTRA Taman Sawo kembali berhasil mempertahankan gelar juara pada tingkat kota selama dua tahun berturut-turut. "Selama dua tahun berturut-turut tim Lansia kami berhasil mempertahankan gelar juara di tingkat kota," kata Yohan.

Yohan menjelaskan, tim yang terdiri dari 11 peserta tersebut bersaing melawan tujuh tim dari tujuh kecamatan lain yang berada di Jakarta Selatan. Alhasil, tim juri profesional pelatih senam ekstra bekerja keras untuk memilih juara dari tujuh tim tersebut. "Keinginan tim sangat besar tahun ini untuk menjadi juara di tingkat provinsi, karena tahun lalu kita juara dua di tingkat provinsi," ungkapnya.

Yohan juga memaparkan, keluarnya Tim Lansia RPTRA Taman Sawo menjadi juara di tingkat kota tak lepas dari peran Tim Penggerak PKK Kelurahan Cipete Utara yang diketuai oleh Wakil Ketua 1 TP PKK Nani Varuna. "Kita ucapkan terima kasih kepada TP PKK Cipete Utara yang telah menyiapkan kostum dan akomodasi ketika latihan hingga akhirnya menjadi pemenang," tandasnya. (KIP JS)