Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan, menyatakan dukungannya terhadap program yang dilakukan masyarakat Jaksel, yakni membangun masjid melalui proposal yang telah dibuat oleh mereka.
Demikian dikatakan Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Tri Kurniadi, saat melakukan shalat Isya dan Tarawih berjamaah, di Masjid As Sudairi, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (8/6). Dalam kegiatan yang juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Irmansyah, Asisten Kesra Jakarta Selatan H Ma'mur, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Selatan Fredy Setiawan serta pimpinan instansi terkait di wilayah Jaksel itu, Kurniadi menjelaskan, prinsipnya Pemerintah Kota Jakarta Selatan mendukung program positif ini.
"Untuk membangun masjid melalui proposal yang dibuat oleh warga, dan proposal tersebut diserahkan ke provinsi, dan bantuannya turun melalui pemerintah kota," ujarnya. Kurniadi mengatakan, kehadirannya bersama jajaran Pemerintahan Kota Jakarta Selatan, sekaligus untuk mendekatkan diri serta menjalin silaturahmi dengan warga khususnya tokoh masyarakat.
"Saya juga mengajak seluruh warga masyarakat untuk membangun kota Jakarta Selatan pasca pilkada, tentunya kami di birokrasi akan mendukung program pemerintah dan program masyarakat," tuturnya.
Selain itu Kurnadi juga mengimbau kepada masyarakat, untuk dapat menjaga keamanan wilayah mereka agar selalu terlindung dari berbagai macam hal yang tidak diinginkan. "Kepada para pemilik kontrakan di wilayah Bukit Duri untuk mengecek para penghuni kontrakan," ucapnya. Dalam kegiatan ini, Pemerintah Kota Jakarta Selatan, juga memberikan bantuan dari BAZIS kota Jakarta Selatan, kepada pengurus Masjid As Sudairi sebesar Rp 2,5 juta. (KIP JS)