pembebasan-lahan-jorr-w2-di-jaksel-mencapai-774-persen

Pembebasan lahan untuk  pembangunan jalan Outer Ring Road (JORR) W2 di Jakarta Selatan sudah mencapai 77,4 persen dari total 845 bidang tanah yang dibutuhkan dengan anggaran yang dikeluarkan sebesar Rp 414 miliar.

""Secara keseluruhan luas lahan yang dibutuhkan 20,82 hektar persegi. Sekarang sudah dibebaskan 654 bidang tanah, sisanya masih 191 bidang tanah lagi atau sekitar satu hektar,"" ujar Usmayadi, Ketua Panitia Pengadaan Tanah (P2T) Jakarta Selatan yang juga menjabat Sekretaris Kota Jakarta Selatan, Selasa (31/1).

Jumlah bidang tanah yang sudah dibebaskan tersebut, menurut Usmayadi, termasuk pembayaran yang dilakukan terhadap 2 bidang tanah hari ini. ""Hari ini direncanakan 4 bidang, tapi bisa terlaksana 2 bidang dengan total 394 meter persegi. Untuk 2 bidang itu kita keluarkan dana Rp 865 juta,""terangnya.

Ia mengaku dalam pembebasan lahan terdapat kendala, karena warga ingin tanahnya diharga yang lebih mahal. “Padahal, kami sudah dua kali menaikkan harga ganti rugi lahan, namun mereka masih tetap menolak. Ya, biasalah pasti ada yang ngomporin,” jelasnya.

Saat ini menurutnya, ada 11 bidang tanah yang dalam tahap konsinyasi, mungkin bisa bertambah jelasnya. Padahal jika melalui proses tersebut, akan membutuhkan waktu paling cepat tiga bulan. Waktu yang lama tentu berakibat kepada kerugian warga karena dengan harga yang dipertahankan, tentunya akan mengalami penyusutan. ”Kami berharap tidak akan sampai kepada proses konsinyasi. Karena kami kasihan kepada warga yang lahannya tidak terlalu besar jika terjadi dampak penyusutan harga lahan,” tuturnya.