para-lansia-harus-tetap-bugar-dan-sehat

Lansia merupakan suatu proses atau keadaaan yang terjadi didalam siklus kehidupan manusia,dan proses tersebut merupakan perubahan yang alamiah dimana dalam prosesnya mengalami tiga tahap yaitu anak, dewasa dan tua.

Sebagai lansia juga membutuhkan beberapa penunjang kesehatan untuk memberikan penyegaran baik psikologis dan rohani agar tetap bisa tetap bugar dan sehat.

Untuk menciptakan masa tua yang sehat dan bahagia , Pemerintah Kota Jakarta Selatan melalui Kecamatan dan Kelurahan, dalam hal ini Kelurahan Setiabudi menggelar  kegiatan Posyandu Lansia (Lanjut Usia) secara rutin, tepatnya di RW 03 Kelurahan Setiabudi.

Terlihat belasan lebih para lansia yang terdiri dari kebanyakan ibu-ibu begitu antusias untuk memeriksakan dirinya di posyandu tersebut.

Walaupun sudah tua, tapi antusias mereka cukup tinggi untuk hadir, mereka pun kompak menggunakan seragam baju motif yang sama pada pemeriksaan kesehatan. Selain pemeriksaan tensi juga disediakan obat generik bagi lansia memerlukan

 “ Di Jakarta Selatan Lansia harus sehat dan bahagia,” ujar Iswahyudi Lurah Setiabudi di Posyandu RW 03, Kelurahan Setiabudi Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2015).

Iswahyudi menjelaskan , tidak hanya kegiatan Posyandu lansia saja yang di gelar , namun masih banyak kegiatan yang menunjang mereka agar tetap produktif dan sehat biar sudah lansia, diantaranya senam pagi, membuat kerajinan tangan,menjahit dan masih banyak lagi.

Selain itu Iswahyudi juga menjelaskan selain pihak Pemerintah Kota Jakarta Selatan juga di bantu oleh dokter dari Puskes Kecamatan,  Forum Komunikasi Lanjut Usia (FKLU)  dan para donatur yang senantiasa memberikan pelayanan terhadap para lansia.

Wakil Camat Setiabudi RM Tamo Sijabat mengatakan, para lansia harus tetap sehat dan bahagia di masa tuanya, untuk itu Pemerintah Kota Adm. Jakarta Selatan memberikan pelayanan kesehatan untuk mereka secara gratis, demi mewujudkan lansia yang sehat dan bahagia.

Marsitah Warga Kelurahan Setiabudi anggota Posyandu Lansia mengungkapkan dirinya merasa senang karena bisa mengikuti pemeriksaaan kesehatan, dan juga ada kegiatan seperti menjahit, senam, bersama lansia lainnya. “Seneng banget udah tua kayak gini masih ada yang perhatiin kita,”katanya.