palang-pintu-sambut-kedatangan-wakil-walikota-dalam-ptmh

Palang Pintu sambut wakil walikota Jakarta Selatan Irmansyah saat Pelayanan Terpadu Malam Hari (PTMH) di ke camatan Pancoran Jumat (4/9) Dengan menggunakan baju batik Irmansyah begitu terpukau melihat atraksi dan pantun betawi untuk menyambut dirinya pada kegiatan PTMH.


Wakil Walikota Jakarta Selatan Irmansyah mengaku sangat senang dengan antusiasme warga dan pihak kecamatan yang membuat suguhan menarik tanpa mengesampingkan budaya betawi di Jakarta Selatan,.


Dirinya berharap warga yang hadir dapat megajak warga lainnya untuk menggunakan  pelayanan malam hari yang di gelar oleh pemerintah kota Jakarta Selatan karena lebih efisien bagi mereka yang sibuk di siang hari.


"" Agar manfaat PTMH lebih terasa , tidak ada salahnya warga juga sebaiknya mengajak warga lainya untuk menggunakan pelayanan terpadu malam hari ""ujar irmansyah di kecmatan Pancoran , Jum'at (4/9/2015).


Setelah memberikan sambutan Irmansyah di damping camat dan jajaran pemerintah kota Jakarta Selatan secara simbolis memberikan sejumlah bantuan kepada masyarakat di antranya bantuan  kesehatan, alat kebersihan, KTP, Akte kelahiran hingga  bantuan kepada anak yatim yang di serahkan langsung oleh kepala BAZIS jakarta selatan.


Lebih lanjut Wakil Walikota juga langsung meninjau kesemua stand pelayana terpadu malam hari di kecamatan Pancoran, diantaranya mengecek pelayanan kependudukan,perpanjangan SIM, hingga pelayanan pertanahan nasional.


Sementara Camat Pancoran Amien Haji mengungkapkan dirinya juga berusaha semaksimal mungkin dalam melayani masyarakat dan selalu melakukan evaluasi setelah dilaksanakan kegiatan PTMH di wilayahnya sesuai instruksi Walikota Jakarta Selatan.