monitoring-hasil-pemasangan-31826-lampu-led-smart-system-jakarta-selatan

NameWalikota Jakarta Selatan Tri Kurniadi didampingi Wakil Walikota Jakarta Selatan Irmansyah, Kasudin Perindustrian dan Energi Jakarta Selatan serta Kasudin Kominfomas Jakarta Selatan, Melaksanakan Monitoring Hasil Pemasangan Lampu LED Smart System. Jumat (30/9)

“Tri Kurniadi mengatakan, Program pemasangan lampu LED Smart System di wilayah Jakarta Selatan tahun 2016 menargetkan pemasangan di 50 ribu titik. Hingga September 2016,”ujarnya, di kawasan Blok M Jakarta Selatan, Jumat (30/9) malam  

Pemasangan lampu yang tersambung smart system melalui GPS, telah menyelesaikan pemasangan di 31.826 titik. Tri Kurniadi berharap dengan  adanya Lampu LED Smart System ini  semua lampu led di jakarta selatan dapat terkoneksi dengan aplikasi smartphone dimana pada lampu yang mati segera terdeteksi dan bisa segera ditangani oleh petugas

Sementara Kasudin Perindustrian dan Energi Jakarta Selatan Suryanto mengatakan, Semua lampu jalan akan  diganti dengan lampu LED Smart System. Mulai dari jalan utama, penghubung, lingkungan hingga gang kecuali yang masih dalam pembangunan proyek baik MRT maupun LRT, karena hal tersebut masih menunggu proyek selesai.

“Suryanto menambahkan, pada bulan  Desember ini seluruh 50 ribu titik sudah terpasang di Wilayah Jakarta Selatan,”tegasnya. Hingga akhir September 2016, sudah 3 dari 10 kecamatan di Jakarta Selatan  yang seluruhnya menggunakan Lampu LED yakni Kec. Setiabudi, Kec. Mampang dan Kec. Pancoran. Terminal Blok M seluruhnya sudah menggunakan lampu LED Smart System tersebut.

Adapun penggunaan LED Smart System ini disesuaikan dengan kondisi jalan agar tepat sasaran. Untuk jalan utama menggunakan LED dengan 200 watt, 120 watt untuk jalan penghubung, jalan lingkungan 90 watt dan khusus di gang dengan memasang LED 40 watt. (HUMAS JS)