ketua-tp-pkk-jaksel-budayakan-perilaku-hidup-bersih

Pembangunan kesehatan adalah upaya yang dilaksanakan oleh seluruh komponen bangsa yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya.

Ketua TP PKK Kota Administrasi Jakarta Selatan Astati Syahrul Effendi mengatakan budayakan ber Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) karena dengan melaksanakan perilaku bersih tersebut kita akan dijauhi segala penyakit. Penyakit senantiasa mencari tempat yang kurang bersih,”katanya yang didampingi Wakil ketua TP PKK Yanti Anas Efendi dan Kepala BKKB Jaksel Soson Sanusi saat membuka Sosialisasi PHBS dan Pembentukan Kelompok Pendukung Ibu (KP-Ibu) di kantor walikota Jaksel, Selasa (2/2).

Astati Syahrul Effendi menambahkan mungkin kita semua belum familiar dengan istilah KP-Ibu tersebut, Kelompok Pendukung (KP) Ibu adalah salah satu upaya dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan Ibu dan Anak, menanggulangi gizi Buruk Balita, angka kematian ibu dan menekan angka kematian bayi. KP-Ibu adalah mendukung program Inisiasi Menyusu Dini (IMD).

KP-Ibu adalah kegiatan berupa pertemuan ibu hamil dan menyusui yang berkelompok terdiri 8-10 orang, yang berkumpil secara rutin setiap 2 minggu sekali untuk membicarakan masalah perawatan kehamilan, IMD atau pemberian ASI Ekslusif, imunisasi dan perawatan kesehatan balita,”jelasnya.

Astati katakan sosialisasi ini menitihberatkan pemahaman tentang pentingnya KP-Ibu dan perlunya merubah perilaku masyarakat kearah yang lebih bersih dan sehat dengan cara memberikan contoh yang dapat diteladani di lingkungan sekitar kita. Melalui kegiatan ini saya harapkan para ketua, anggota dan kader PKK dapat menjadi pionir di masyarakat dalam penerapan PHBS di wilayah masing-masing,”harapnya.

Pada kesempatan itu juga diserahkan penghargaan pemenang evaluasi posyandu yaitu, Juara I Posyandu Mawar 3 RW.01 Kel Gandaria Utara Kebayoran Baru, II  Posyandu Mawar 1 RW .02 Kel. Kebagusan Kec.Pasar Minggu, III Posyandu Anggur 3 RW.02 Kel.Lebak Bulus Cilandak, Harapan I Posyandu Mangga RW.06 Kel Pesanggrahan dan pemenang lomba Toga yaitu juara I Kel.Gandaria Utara, II Kel.Pesanggrahan, III Kel.Kebagusan dan Harapan I Kel.Lebak Bulus, II Kel.Mampang Prapatan. Pemanang pertama akan mewakili TP PKK Jakarta Selatan ke tingkat Provinsi DKI Jakarta.