kawasan-blok-m-akan-ditata-menjadi-destinasi-wisata

NameMenyambut event Olahraga terbesar Asia, Asian Games ke 18 yang akan berlangsung dari 18 Agustus-2 September 2018,  Indonesia  yang akan menjadi tuan rumah dan pesta olahraga akan dilaksanakan   di Jakarta dan Palembang.

"Untuk menyambut pesta olahraga Asia itu Pemkot Jakarta Selatan telah melakukan persiapan terkait event tersebut, ada dua icon Jakarta selatan yang diharapkan menjadi tujuan destinasi wisata dari para kontingen Asian Games 2018, yaitu kawasan Blok M dan Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan,”ujar Irmansyah wakil walikota Jakarta Selatan saat silaturahmi rencana pengembangan Kawasan Blok M, Kamis (2/3).

Irmansyah katakan kawasan Blok M telah ditetapkan Badan ekonomi kreatif Indonesia sebagai lokasi atau kawasan pengembangan ekonomi dan budaya di Indonesia.

“Untuk itu kita harus bekerja keras bahu membahun saling koordinasi bekerja sama untuk menjadikan kawasan Blok M layak dijadikan destinasi wisata,”tegas nya.  

Tapi yang masih menjadi kendala di kawasan Blok M adalah masalah parkir liar tapi bisa diatasi.Yang sering dilakukan oleh ojeg online, taxi dan bajaj. Untuk itu perlu dilakukan koordinasi antara pengelola pengusaha di Blok M dengan aparat terkait baik dari pemerintahan dan kepolisian. (KIP JS)