jaksel-akan-bangun-24-rptra-di-2016

NamePemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan akan menambah sebanyak 24 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) pada 2016 ini.

Biaya pembangunan satu RPTRA sendiri diperkirakan akan menelan biaya Rp 600 hingga Rp 700 juta.  Luas yang disasar yaitu sekitar 1 000 meter persegi, dan akan tersebar di sepuluh kecamatan Jakarta Selatan.

Kepala Kantor Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan (KPMP) Jakarta Selatan, Kelik Miyarto mengatakan, pembangunan RPTRA tahun ini menggunakan anggaran Suku Dinas Perumahan dan Gedung Pemda. Hal ini berbeda dengan pembangunan RPTRA tahun lalu yang menggunakan dana Corporate Social Responsibility (CSR) beberapa perusahaan.

“Proses pembangunan RPTRA di setiap wilayah nantinya juga akan dikerjakan oleh Suku Dinas Perumahan dan Gedung Pemda. Sementara itu, kami hanya  lebih fokus pada pengadaan barang di dalam area RPTRA tersebut,” tandas Kelik, Kamis (21/1). (HUMAS JS)