jakarta-akan-dikukuhkan-sebagai-kota-kebudayaan-islam

Kota Jakarta tahun 2011 akan dikukuhkan oleh Persatuan Perkumpulan Negara-negara Islam sebagai kota kebudayaan Islam. Setiap tahun Persatuan negara-negara Islam mengukuhkan kota besar yang ada di dunia ini sebagai kota Kebudayaan Islam, dan untuk 2011 kota Jakarta dapat giliran.

""Informasi ini hasil rapat di Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata bahwa Persatuan Negara-negara Islam untuk tahun 2011 menetapkan Jakarta menjadi Kota Kebudayaan Islam,” kata Plh Kepala Suku Dinas Kebudayaan Jakarta Selatan Husnison Nizar yang didampingi Ketua Pengelola Perkampungan Betawi Situ Babakan Abdul Syukur saat acara Pagelaran Kesenian Nuansa Islami di Perkampungan Situ Babakan Jagakarsa, Sabtu (18/12).

""Kita berbangga untuk tahun 2011 nanti tokoh agama Islam, tokoh negara-negara Islam akan berkumpul di Jakarta untuk menyaksikan perhelatan Jakarta sebagai kota kebudayaan Islam,” terangnya.

Pada teman-teman seniman budayawan Islam di tahun 2011 kegiatan pagelaran nuansa Islam akan lebih semarak dengan adanya perhelatan dengan adanya pengukuhan kota nafas kebudayaan Islam. Jadi sesuatu yang menggembirakan buat kita semua di tahun
2011 nuansa Islami akan berkumandang di kota Jakarta. Wialayah Jakarta akan memfokuskan festival, pameran atau kesenian yang mencerminkan budaya Islam.

Husnison tambahkan pagelaran Kesenian Nuansa Islami tidak sekedar hiburan tetapi lebih dari itu adalah syar agama kita. ""Di dalam pagelaran nanti akan ditampilkan kesenian yang bernuansa Islami, ada gambus, marawis, qasidah dan semua itu kita ketaui adalah jenis-jenis kesenian berawal dari kebudayaan Islam,” ujarnya.