Bulan Dana PMI adalah untuk memperoleh pembiayaan kegiatan Kemanusiaan PMI Kota Jakarta Selatan, mengajak berpartisipasi sekaligus menumbuhkembangkan kepedulian sosial kepada masyarakat Jakarta Selatan dan mewujudkan terlaksananya program kerja PMI Jakarta Selatan Tahun 2017.
"Dari hasil penggalangan Bulan dana PMI ini akan digunakan kesiap siagahan dan penanggulangan bencana, pembinaan dan pengembangan Palang Merah Remaja (PMR) dan Relawan dan operasional kegiatan PMI Jakarta selatan,”ujar Irmansyah wakil walikota Jakarta selatan saat sosialisasi Bulan Dana PMI kepada Jajaran Pendidikan, Jumat (10/2).
Untuk itu penggalanagan agar maksimal yang baru pertama dilakukan tahun 2016-2017. Dengan menggunakan Dropbox akan didistribusikan kepada, tempat rekreasi, tempat hiburan Bioskop, karoake, restoran dan Sekolah.
Khusus untuk sekolah Irmansyah perlu sosialisasi khusus untuk penjelasan penarikan untuk Bulan dana PMI buklan termasuk pungli. Itu setelah dikomfirmasikan kesana kemari ini bukan pungli. “Di tingkat Provinsi samber Pungli ini tidak termasuk pungli. Kami baru sekarang memberitahun betul ini bukan bagian dari pungli,”tegasnya.
Kami melakukan ini secara ikhlas melakukan semua ini untuk membangun karakter anak-anak supaya punya kepedulian dengan sesamanya. Untuk penghimpunan Bulan Dana PMI din sekolah dapat mempergunakan, proposal, amplop donasi dan list. (KIP JS)