gubernur-rptra-sarana-silaturahmi

NameGubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama didampingi oleh Walikota Jakarta Selatan meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Puspita di Kelurahan Pesanggrahan, Rabu (10/2), dengan didampingi oleh Ketua TP PKK Provinsi DKI Jakarta Veronca, Sekda Saefullah, Tri Kurniadi Walikota Jaksel dan Dien Emawati Kepala BPMPKB.

Dalam pesannya Basuki menekankan fungsi RPTRA yang menjadi ajang silaturahmi, di mana para pejabat dapat mengetahui permasalahan masyarakat. "(Masyarakat) jadi saling memperhatikan dan tahu akan kebutuhan masing-masing. Dapat dilaporkan kalau masih ada anak yang belum sekolah," ujarnya saat memberikan sambutan.

Gubernur juga menyampaikan bahwa ada misi penting lainnya dalam pembangunan RPTRA di Jakarta, yaitu sebagai proses pelatihan rembuk RW. Rembuk RW merupakan salah satu usaha Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk dapat lebih menyaring suara dan kebutuhan warga. "Namun jangan jalan rusak, lampu jalan mati dimasukkan ke rembuk RW. (Semua) hal itu (sudah) kewajiban (pemda), dan tidak perlu menunggu rembuk RW untuk dilaksanakan," tambahnya. 

RPTRA Puspita dilengkapi dengan tempat bermain, ruang laktasi, ruang konsultasi, perpustakaan dan PKK Mart dan dibangun di atas lahan seluas 644 meter persegi dari dana bantuan sosial. 

Dikesempatan yang sama Kepala BPMPKB Provinsi DKI Jakarta Dien Emawati menambahkan pihaknya aktif melakukan kegiatan Tribina yaitu Bina Keluarga Balita, Bina Keluarga Remaja, dan Bina Keluarga Lansia didalam RPTRA. Tribina ini bertujuan untuk meningkatkan penggunaan KB (Keluarga Berencana) dan membangun kualitas hidup masyarakat yang lebih baik. (ed.IMU-JS)