gebyar-rptra-sambut-hut-ri-ke-72

NameGubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat bersama Ketua TP PKK DKI Jakarta Happy Farida Djarot Saiful Hidayat, menghadiri Puncak Acara Gebyar Merah Putih Jakarta Gerakan Cinta RPTRA Tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan 2017 dan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke 24 , yang berlangsung di RPTRA Taman Sawo, Jalan Damai 3L No.16, RT 003/RW 04, Kelurahan Cipete Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (13/8).

Dalam acara yang juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk DKI Jakarta Dien Emmawati, Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan Jayadi, Kepala Suku Dinas PPAPP Jakarta Selatan, Eny Risianingsih, Lurah Cipete Utara Mohammad Yohan, serta pejabat terkait, Djarot mengapresiasi kegiatan tersebut, sebagai upaya menyambut ulang tahun Republik Indonesia yang ke 72.

"Semua kota sudah, dan yang terakhir di Jakarta Selatan untuk tingkat kota, baru setelah itu akan naik di tingkat provinsi. Nah di tingkat provinsi ini, akan ditampilkan pada tanggal 19 Agustus," ujarnya. Djarot menjelaskan, keberadaan RPTRA sangatlah berdampak baik terhadap lingkungan masyarakat. Menurutnya, RPTRA menjadi suatu oase di tengah-tengah pemukiman padat, yang dapat digunakan oleh mereka untuk sarana bermain.

"Semua bisa bermain disini, bisa berbagi, bisa berinteraksi, dan RPTRA Taman Sawo juga termasuk yang besar.RPTRA juga bisa digunakan untuk memerangi dampak negatif dengan adanya beberapa tokoh masyarakat seperti tawuran dan narkoba," paparnya. Djarot berharap, RPTRA dapat terus dimanfaatkan dalam kegiatan yang positif, sehingga akan terus memunculkan anak-anak berbakat, yang tentunya berguna untuk masa depan bangsa.

"Telah tumbuh banyak bakat, banyak potensi, yang dikembangkan oleh RPTRA," ucapnya. Pada kesempatan yang sama, Happy Farida Djarot Saiful Hidayat mengatakan, dirinya berterima kasih kepada Jakarta Selatan, yang turut memberikan sumbangsih bagi DKI Jakarta, dengan menyelenggarakan acara ini. "Yang tentunya event Gebyar Merah Putih ini sudah dimulai awal Agustus untuk menyaring siapa yang patut untuk dilombakan di tingkat provinsi. Kami juga menyiapkan hadiah khusus, yakni bagi pemenang terbanyak akan menjadi juara umum," tuturnya.

Sementara itu, Jayadi mengatakan, kehadiran Gubernur DKI Jakarta, diharapkan dapat menjadi pemacu semangat bagi warga Jakarta Selatan khususnya bagi para pengurus TP PKK, pengurus RPTRA, serta tokoh masyarakat, untuk tetap terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Jakarta Selatan memiliki 39 lokasi RPTRA yang telah berdiri dan telah dibangun, yang dibangun oleh CSR 15 RPTRA, dan oleh dana APBD sebanyak 24 RPTRA. Dan untuk 2017, kita sudah memprogramkan 21 RPTRA dengan satu dari CSR, dan 20 dari APBD dan sedang berproses," tandasnya. Pada kesempatan ini, Djarot dan Happy Farida, juga memberikan hadiah kepada para pemenang lomba Gebyar Merah Putih RPTRA tingkat Kota Administrasi Jakarta Selatan. (KIP JS)