enam-kel-di-jaksel-januari-2012-belum-terima-raskin

Enam kelurahan di Jakarta Selatan belum mendapat beras untuk masyarakat miskin (Raskin) Januari 2012 dikarenakan kelurahan tersebut belum menyetor untuk bulan Desember 2011. Warga miskin akan mendapatkan beras untuk sebulan 15 kg dengan harga     Rp 1.600/kg dari bulan Januari-Mei 2012.

Sekretaris Kota Adm. Jakarta Selatan Usmayadi mengatakan ini kegiatan rutin yang harus dipenuhi oleh kelurahan 10.601 warga yang mendapat jatah beras untuk masyarakat miskin yang dibagi ke beberapa kelurahan. Enam kelurahan yang belum menyetor untuk bulan Desember 2011 otomatis mereka tidak dikirim beras Bulog,” kata Usmayadi yang didampingi Kabag Kesos Hj Isnaeni Dharman dan Kasubag Sosial Cispayer S saat Sosialisasi Raskin di kantor walikota Jakarta Selatan, Kamis (9/2).

Usmayadi tegaskan pada 6 kelurahan tersebut yaitu Cipete Utara, Cilandak Timur, Senayan, Selong, Karet dan Kebayoran Lama Selatan segera menyetor dan secepatnya, kami minta karena Bulog konsekuen tidak menyetor tidak akan dikirim beras lagi,”tegasnya.

Pagu Raskin  untuk Kota Jakarta Selatan untuk 2012 sebanyak 10.601 RTS atau sejumlah beras 795.075 kg, dengan ketentuan mereka-mereka adalah yang memenuhi 14 indikator tingkat kemiskinan sesuai standar dari BPS. Nanti akan dilakukan revisi pada Juni 2012. Apakah berkurang atau bertambah, idealnya berkurang karena pemerintah memberikan kesejahteraan pada masyarakat,”jelasnya.